Apa itu Web Hosting ?
Web hosting adalah layanan yang menyediakan infrastruktur dan teknologi untuk menyimpan dan mengakses situs web di internet. Saat seseorang mengunjungi situs web, data dan file yang membentuk situs tersebut disimpan pada server web hosting. Layanan web hosting memungkinkan situs web Anda bisa diakses secara online 24 jam sehari oleh pengunjung dari seluruh dunia.

Apa Perbedaan Paket Hosting ?
Citrahost memiliki beberapa jenis hosting, yaitu Personal Hosting (Pelanggan berbagi sumber daya yang sama pada server yang sama), Peformance Hosting (Pelanggan mendapatkan resource semi dedicated, yang artinya spesifikasi pelanggan hampir mendekati resource server namun tetap berbagi dengan pelanggan lain), VPS (Pelanggan memiliki kontrol penuh dengan server karena setiap VPS memiliki sumber daya yang ditetapkan secara eksklusif, seperti CPU, RAM, dan penyimpanan serta tingkat kontrol yang lebih tinggi dan kinerja yang lebih baik dibandingkan shared hosting.

Apa itu Domain ?
Dalam konteks web hosting, Domain adalah alamat unik yang digunakan untuk mengidentifikasi dan mengakses situs web di internet. Domain terdiri dari nama dan ekstensi, misalnya "citrahost.com". Citrahost adalah nama, lalu .com adalah ekstensinya.

Apakah Terdapat Batasan Bandwidth ?
Pada dasarnya bandwidth hosting dan server di Citrahost tidak terdapat batasan tertentu. Citrahost menetapkan kebijakan FUP (Fair Usage Policy) yang berlaku untuk semua akun. Anda dapat menggunakan resource server Citrahost sebanyak yang Anda butuhkan, selama penggunaan tersebut tidak mengganggu pengguna lainnya.

Seberapa Penting Penggunaan Domain ?
Domain memberikan identitas unik untuk situs web Anda. Sebagai contoh, jika nama bisnis Anda adalah "Citrahost Web Hosting", Anda dapat mendaftarkan domain "citrahost.com" sehingga pengguna dapat mengunjungi situs web Anda dengan mudah. Domain juga berperan dalam branding bisnis Anda. Domain juga memungkinkan Anda untuk membuat alamat email khusus dengan domain Anda sendiri, misalnya "[email protected]". Domain akan memberikan penampilan yang lebih profesional dan kepercayaan dalam bisnis Anda.

Apa itu Direct Peering?
Direct peering adalah istilah yang merujuk pada koneksi langsung antara dua penyedia jaringan yang memungkinkan pertukaran lalu lintas data secara langsung tanpa melalui penyedia jaringan pihak ketiga. Dalam konteks internet, direct peering terjadi ketika dua penyedia jaringan (biasanya operator jaringan besar) sepakat untuk menghubungkan jaringan mereka secara langsung untuk saling bertukar lalu lintas data.

Control Panel apa yang digunakan ?
Citrahost menyediakan dua pilihan control panel web hosting yang populer dan sesuai standar industri, yaitu cPanel dan Plesk.

Apakah Terdapat Firewall dan Antivirus ?
Citrahost menggunakan Imunify360 sebagai Web Application Firewall (WAF) dan Antivirus Malware, serta Modsec Ruleset pada tingkat server. Hal ini membantu menjaga keamanan website Anda dengan efektif. Dengan menggunakan Imunify360, Citrahost dapat melindungi website Anda dari serangan injeksi malware dan serangan botnet DDoS. Dengan perlindungan ini, Anda dapat memiliki ketenangan pikiran karena website Anda terlindungi dengan baik dari ancaman keamanan yang berpotensi merugikan satu pihak tertentu.

Apa itu Web Hosting Murah?
Web hosting murah adalah layanan yang menyediakan infrastruktur dan teknologi untuk menyimpan dan mengakses situs web di internet. Saat seseorang mengunjungi situs web, data dan file yang membentuk situs tersebut disimpan pada server web hosting. Layanan web hosting memungkinkan situs web Anda bisa diakses secara online 24 jam sehari oleh pengunjung dari seluruh dunia.

Apakah Bandwidth Unlimited ?
Pada dasarnya bandwidth hosting dan server di Citrahost tidak terdapat batasan tertentu. Citrahost menetapkan kebijakan FUP (Fair Usage Policy) yang berlaku untuk semua akun. Anda dapat menggunakan resource server Citrahost sebanyak yang Anda butuhkan, selama penggunaan tersebut tidak mengganggu pengguna lainnya.

Apakah Website Saya Mendapatkan SSL ?
Ya, Citrahost menyediakan SSL gratis dari AutoSSL & Let's Encrypt untuk melindungi data pengunjung situs web Anda.

Apa itu Nama Domain ?
Domain adalah bagian dari sebuah URL (Uniform Resource Locator) yang digunakan untuk mengidentifikasi dan memetakan alamat situs web atau sumber daya lainnya di internet. Secara sederhana, domain name adalah nama unik yang digunakan untuk mengarahkan pengguna ke alamat yang tepat di internet. Dalam analogi sederhana, kita dapat memahami domain sebagai "alamat" di internet. Bayangkan internet sebagai sebuah kota besar yang luas. Setiap situs web atau layanan online memiliki alamat unik yang disebut domain. Misalkan ada sebuah situs web yang bernama "www.citrahost.com". Di sini, "citrahost.com" adalah domain dari situs web tersebut. Domain ini seperti alamat fisik dari rumah di dunia nyata.

Bagaimana Cara Mendaftarkan Nama Domain ?
Anda dapat memasukkan nama domain yang Anda inginkan ke dalam kotak "masukkan nama domain". Jika nama domain yang Anda masukkan telah terdaftar, kami akan menyarankan nama lain yang tersedia. Jika domain tersedia untuk di daftarkan, ikuti petunjuk yang muncul untuk menyelesaikan proses pendaftaran.

Apa itu Ekstensi Domain ?
Ekstensi domain adalah bagian terakhir dari nama domain setelah titik. Contoh umum ekstensi domain adalah ".com", ".net", atau ".org". Setiap ekstensi domain memiliki arti dan tujuan yang berbeda-beda. Contohnya adalah ".com" merupakan singkatan dari "commercial" yang menunjukkan bahwa domain tersebut awalnya ditujukan untuk digunakan oleh entitas komersial.

Berapa Lama Masa Berlaku Domain ?
Setelah Anda selesai mendaftarkan Domain, maka Domain tersebut akan aktif minimal 12 bulan atau 1 tahun. Setelah itu, Anda dapat memperpanjang mulai 1 tahun hingga 10 tahun sekaligus.

Apakah Saya Bisa Merubah Nama Domain Setelah Terdaftar ?
Setelah membeli nama domain, penting untuk diingat bahwa Anda tidak dapat mengubahnya, bahkan mengganti/menambah satu karakter huruf, angka, dan simbol. Oleh karena itu, kami sarankan untuk melakukan pengecekan dengan seksama sebelum memutuskan untuk mendaftarkan nama domain. Jika Anda ingin mengganti nama domain, Anda harus membeli domain baru sesuai dengan yang Anda inginkan.

Bagaimana Jika Nama Domain yang Saya Inginkan Tidak Tersedia ?
Jika nama domain yang Anda inginkan sudah digunakan oleh orang lain, Anda dapat mencoba menggunakan varian atau variasi dari nama tersebut. Misalnya, menambahkan kata sambung, mengubah ejaan, atau menggunakan sinonim. Anda dapat mencoba menggunakan ekstensi domain alternatif yang masih relevan dengan situs web atau bisnis Anda. Misalnya, jika ".com" tidak tersedia, Anda dapat menggunakan ".net", ".org", atau ekstensi lainnya. Kami menyarankan alternatif nama domain Anda dengan ekstensi .ID atau .CO.ID.

Apa Perbedaan Domain Internasional dengan Domain Indonesia ?
Domain internasional menggunakan ekstensi domain generik seperti ".com", ."net", ".org", ".edu", ".gov", dan sebagainya. Ekstensi domain ini tidak terkait dengan suatu negara tertentu. Domain Indonesia menggunakan ekstensi domain khusus yang berhubungan dengan Indonesia, seperti ".id", ".co.id", ".ac.id", ".go.id", ".sch.id", ".or.id", dan lainnya. Domain Indonesia sering digunakan untuk situs web bisnis lokal, institusi pendidikan di Indonesia, organisasi pemerintah, dan sebagainya.

Apa Tips Untuk Memilih Nama Domain ?
Pertimbangkan nama domain yang singkat, mudah diingat, dan mencerminkan identitas atau tujuan situs web Anda. Pastikan juga untuk memilih ekstensi domain yang sesuai dengan tujuan situs web Anda. Selain itu, penting juga untuk mempertimbangkan penggunaan kata kunci yang tepat agar nama domain Anda mudah ditemukan oleh mesin pencari.

Apa itu Transfer Domain ?
Transfer domain adalah proses memindahkan kepemilikan dan pengelolaan nama domain dari registrar (penyedia domain) ke registrar yang lain.

Apa yang Perlu Saya Persiapkan Sebelum Mentransfer Domain Saya?
Pastikan domain tidak terkunci, siapkan kode otorisasi transfer (EPP code), dan pastikan bahwa informasi kontak domain Anda terbaru.

Berapa Lama Proses Transfer Domain ?
Waktu transfer domain dapat bervariasi tergantung pada registrar yang terlibat dan kecepatan pemrosesan. Biasanya, transfer domain dapat memakan hingga beberapa hari 7 hari kerja.

Apakah Saya Perlu Membayar untuk Mentransfer Domain ?
Ya, transfer domain memerlukan biaya yang harus dibayarkan kepada registrar yang menerima transfer domain Anda. Biaya transfer Domain akan bervariasi dan tergantung dari ekstensi Domain yang Anda gunakan.

Apakah Website akan Mengalami Downtime ketika Transfer Domain ?
Tidak, transfer domain tidak berdampak pada data atau konfigurasi situs web Anda.

Kenapa Transfer Domain Saya Gagal ?
Berikut adalah beberapa kemungkinan penyebab kegagalan transfer domain: kode EPP tidak valid, domain terkunci, informasi kontak tidak tepat, domain belum berusia 60 hari, domain dalam status grace period, pembatalan domain, Anda mendapatkan email notifikasi transfer domain namun Anda tidak melakukan verifikasi, domain dalam status Pending Delete atau Redemption.